Logo

Rekomendasi Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit tapi Tetap Rapi

Menata kamar tidur yang sempit dengan tetap menjaga agar tetap rapi bisa menjadi tantangan tersendiri. Salah satu elemen utama yang memengaruhi tatanan ruangan adalah lemari pakaian. Dalam menciptakan desain yang optimal untuk kamar tidur yang terbatas, pemilihan lemari pakaian menjadi faktor penting. Penempatan di ruang pojok atau sudut kamar membuat kesan luas dan modern.

Lemari Pakaian Modern Minimalis

Ketinggian dinding dapat dimanfaatkan untuk lemari agar tidak hanya menambah ruang penyimpanan, tetapi juga memberikan sentuhan kontemporer pada tata letak kamar tidur. Berikut adalah beberapa rekomendasi desain lemari pakaian yang modern minimalis, dirancang khusus untuk memaksimalkan ruang dan menjaga tata letak yang optimal.

Sesuaikan Ruang Kamar

Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit Tema Kayu
Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit Tema Kayu | Gambar: hotcore.info

Memaksimalkan Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit agar terlihat lebih luas yaitu dengan memanfaatkan ruang pojok atau sudut kamar. Lemari didesain melengkung memojok menyesuaikan dinding kamar. Lemari baju ini membuat kamar yang sempit menjadi lebih tertata dan berisi secara maksimal. Dengan memanfaatkan ruang pojok akan membuat kamarmu juga terasa lebih luas dan estetik. Jika kalian menata dengan warna senada, ruangan yang ditampilkan akan lebih berkesan modern.

Memanfaatkan Ketinggian Dinding Kamar

Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit Sudut Ruangan
Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit Sudut Ruangan | Gambar: Mail-13.top

Lemari dengan ketinggian yang sama dengan dinding kamar membuat ruangan yang sempit menjadi terasa melegakan. Hal ini karena lemari sengaja dibuat memenuhi ruangan bagian atas dan tidak melebar ke kiri maupun ke kanan yang membuat kamar semakin sempit.

Memanfaatkan ketinggian dinding kamar ini juga sebenarnya pilihan paling cocok untuk Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit, dengan pakaian yang beragam. Lemari dengan tinggi berkisar 250 cm ini sudah cukup untuk kamarmu yang hampir sama dengan ukuran ini.

Baca Juga! 10 Tips Memilih Lemari Pakaian yang Tepat untuk Kamar Tidur

Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit Model Susun

Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit Model Susun
Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit Model Susun | Gambar: Bestdesignprojects.com

Memanfaatkan ranjang yang berada di tengah dengan mengisi bagian samping kanan, kiri, maupun di atas ranjang. Lemari seperti ini lebih fleksibel dan menggunakan ruang kosong yang ada di kamarmu.

Penggunaan lemari ini juga bisa dijadikan sebagai hiasan dikamarmu. Kamar dengan lemari ini dapat menghemat ruangan dan menjadi lebih fungsional. Tidak hanya itu pada lemari dengan desain ini cocok untuk ruang sempit tapi ingin tetap memposisikan ranjang berada di tengah.

Lemari Pakaian Hessian

Lemari Pakaian Hessian
Lemari Pakaian Hessian

Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit harus benar-benar lebih cermat dalam pemilihannya. Apalagi jika berhubungan dengan material yang digunakan pada lemarinya. Kamar yang sempit lebih baik menggunakan bahan kayu, agar terlihat natural dan kuat.

Sebenarnya lemari baju ini memiliki berbagai pilihan bahan, mulai dari plastik, particle board, bahkan terdapat juga yang berbahan kain. Tapi bahan kayu dengan warna yang disesuaikan pada dinding maupun lantaimu, membuat lebih estetik dan terkesan mewah.

Lemari Pakaian Hector Coklat Modern

Lemari Pakaian Hector Coklat Modern
Lemari Pakaian Hector Coklat Modern

Lemari dengan menggunakan cermin memberikan kesan luas dari pantulan cermin tersebut. Tidak hanya itu saat cermin memantulkan warna dari cat tembok yang cerah dan soft, membuat kesan ruangan yang lebih lega. Ilusi dari cermin ini sebenarnya digunakan untuk menyiasati ruangan yang sempit, menjadi lebih lebar.

Kamu juga bisa menambahkan cermin lain di sisi pojok agar menambah kesan luas pada ruang kamarmu. Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit sangat membutuhkan detail-detail lain yang mendukung. Cermin pada lemari ini juga bisa dijadikan sebagai tempatmu merias.

Lemari Pakaian Leno

Lemari Pakaian Leno
Lemari Pakaian Leno

Desain lemari pakaian berjenis leno lebih modern dan memiliki bentuk garis-garis pada bagian samping. Pada lemari ini juga menggunakan kaca yang didesain lebih elegan dan cantik. Lemari ini cocok untuk ruangan yang didesain soft dan menjadikan ruangan lebih lebar.

Pada Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit satu ini menjadikan kamarmu lebih minimalis. Penempatan lemari ini harus disesuaikan pada bentuk ruanganmu, seperti berada di pojok ataupun di samping ranjang.

Lemari Pakaian Celestine

Lemari Pakaian Celestine
Lemari Pakaian Celestine

Lemari Pakaian dengan desain Celestine sangat cocok untuk membuat ruangan kamarmu lebih elegan dan mewah. Pada penempatannya juga bisa di depan ranjangmu, agar terasa lebih luas karena pantulan ilusinya.

Desain Lemari Pakaian untuk Kamar Sempit satu ini memiliki motif lengkungan berwarna abu, yang membuat ruangan menjadi lebih hidup. Pada beberapa ruangan juga akan menimbulkan kesan lebih cantik karena pemilihan warna yang digunakan lebih natural.

Dalam memilih desain lemari untuk kamar tidur yang tepat, pertimbangan material dan warna menjadi kunci. Pilihan bahan kayu, terutama pada desain Hessian, memberikan sentuhan alami dan kesan yang kuat. Dengan berbagai pilihan lemari pakaian yang tersedia, kamu bisa menggunakan lemari pakaian dari Olympic Furniture.

5 Macam Ukuran Kasur Busa, Dari Single sampai King Size

Tips Penataan Kamar Tidur Minimalis: Maksimalkan Kesan Rapi dan Nyaman